Cuaca panas, atau butuh yang seger buat buka puasa? Paling
cocok ya ice cream atau dessert. Ini salah satu dessert shop favorit saya,
Island Creamery. Island creamery sudah lebih dulu dikenal di Singapura, dan baru membuka outlet pertama di Indonesia pada tahun 2011 di Flavor Bliss Alam Sutera. Seiring waktu berjalan, kini Island Creamery sudah membuka beberapa gerai di mall, antara lain, Pondok Indah Mall, Kota Kasablanka, Mall Kelapa Gading, Summarecon Bekasi dan yang terbaru di Puri Indah Mall.
Kali ini saya berkunjung ke outlet di Mall Kelapa Gading,
yang letaknya di Gading Walk, sebuah area makan semi outdoor menampilkan
suasana yang nyaman dan modern dengan berbagai restoran. Dengan konsep semi
outdoor, pengunjung bisa berjalan santai di udara terbuka, dan kalo malam hari
disini kita bisa menikmati warna-warni
lampu.
Nah bulan Juli ini ada menu baru yang menarik di Island
Creamery. Kalau biasanya dessert identik dengan semua hal yang manis, nah kali
ini Island Creamery menyajikan inovasi baru untuk perayaan summer (musim panas)
kali ini. Kenapa saya bilang inovasi baru? karena cuma disini kamu bisa menikmati
paduan sweet and savory dari sebuah dessert.
Secret Pop! Sundae || IDR 39
perpaduan corn flakes di dasar dengan premium vanilla ice
cream plus saus coklat dan karamel, dan ditambah lagi dengan popcorn caramel,
daaann tau gak apa yang mirip butiran diatas ice creamnya?
Jelly? Hmm, no. Thats
the secret! itu adalah chicken bacon bits. Menu ini benar-benar
mengkombinasikan sweet & savory dengan balance. Ada sensasi manis, asin,
dan crunchy dari setiap sendok yang masuk ke mulut.
The Lightning Rod Sundae || IDR 39
signature walnut brownie khas Island Creamery berpadu dengan
Choco peanut butter ice cream, chocolate fudge, dan salted pretzel .
Sebagai
pecinta cokelat, menu ini jadi favorit saya tentunya dong. Manisnya pas, ada sensasi
pahit sedikit dari dark coklat, asin dan crunchy dari si pretzel.
The Elvis Milkshake || IDR 39
terinspirasi dari
peanut butter, cokelat, dan pisang yang
merupakan makanan favorit sang legenda Elvis Presley. Milkshake ini menggabungkan
banana ice cream yang dicampur dengan dark chocolate fudge dan kacang untuk menambah
rasa gurih!
Chocolate lava cake with ice cream || IDR 39
sebagai pecinta cokelat menu ini jangan sampai terlewat.
Choco lava cake dengan chocolate yang melted ketika dipotong, dan disajikan
bersama rainbow ice cream.
Rainbow ice cream ini dibuat dari rainbow cake yang dicampur dengan ice cream vanilla. Tidak
heran makanya testur si ice cream masih agak padat seperti cake. Taste soo good,
dan gak kemanisan.
Chili Cheese Fries || IDR 35
menu ini merupakan salah satu menu snacks, french fries served with house made ground beef chili and american cheese sauce.
Berry Passion Float || IDR 35
passion fruit syrup, peach syrup, peach, strawberry, kiwi, soda water, and very berry ice cream. Perpaduan warna warni sungguh menggoda dan terlihat sangat fresh.
Durian ice cream
Durian ice cream khas Island Creamery, disajikan dengan cendol, cincau, dan kacang. Sekilas bau durian tidak terlalu menusuk, tapi ketika dimakan, sensasi rasa durian sungguh kuat, dan tidak meninggalkan rasa pahit di akhirnya. Durian lovers must try this.
Gading Walk Unit 31-33
Kelapa Gading
Mall
Tel. +62 21 4587 8234
0 comments:
Post a Comment